Selasa, 16 Juni 2020

Waspadai budaya new normal

New normal adalah istilah yang digunakan untuk memulai hidup "normal" setelah melewati wabah/pandemik yang terjadi di dalam satu wilayah, negara, ataupun seluruh dunia. di mana wabah atau pandemik membuat budaya baru bagi masyarakat. seperti yang kita tahu akibat dari corono-19 membuat masyarakat/ membentuk budaya baru di masyarakat untuk; memakai masker, cuci tangan, jaga jarak, dan menghidari kerumunan orang banyak. juga belajar bekerja, beribadah dari rumah. Covid-19 mau tidak mau memaksa sesorang untuk melakukan hidup sesuai dengan protokol kesehatan penanggulangan covid-19. Mungkin dalam jangka pendek pola hidup yang diterapkan tersebut tentu saja tidak langsung serta merta merubah budaya kebiasaan di masyarakat namun jika ini terus menerus berlangsung maka akan membuat/ menciptakan budaya baru bagi masyarakat. secara kasat mata hidup new normal akan terlihat biasa-biasa seolah-olah tidak menimbulkan efek bagi masyarakat. Jika hidup new normal terus berjalan maka akan menimbulkan suatu keadaan membentuk suatu perilaku sosial baru di masyarakat. Salah satu contoh Setelah selama 3 bulan anak belajar dari rumah, menimbulkan sebuah permasalah baru bagi orang tua, misal si anak akan malas pergi ke sekolah untuk belajar, beribadah ke mesjid ataupun ke tempat ibadah. Belum lagi berbicara untuk mejaga jarak di tempat umum, akan menimbulkan kurangnya ke pekaan terhadap sesama sebagai makhluk sosial. Tentu saja dengan adanya wabah covid ini menorehkan yang baru bagi masyarakat misalnya untuk selalu menjaga kebersihan yang selama ini agak kita sampingkan seperti mencuci tangan dan memakai masker jiga bepergian. Untuk itu perlu memberikan sebuah pemahaman terhadap anak-anak kita agar nilai-nilai kemanusia tidak terkikis , misalnya peduli kepada sesama, rajin ke sekolah untuk belajar, dan juga rajin beribadah di tempat ibadah. Kesadaran akan nilai -nilai ke manusiaan jangan sampai terkikis dari anak-anak kita. Kita bisa banyangkan jika nilai-nilai ini hilang dari anak -anak maka bisa dipastikan budaya masyarakat Indonesia yang selama ini sudah diakui oleh dunia yang ramah tamah, peduli satu sama lain, suka menolong, gotong royong tidak lagi menjadi budaya bangsa kita.

Jumat, 29 Mei 2020

Soal Penilaian Akhir Semester kelas 3

Soal Ujian Penilaian Semester 2
Tema 5-6-7-8 Kelas 3 Kurikulum 13
https://drive.google.com/file/d/18w_qeFmAF6cxhXj7Ym5tZdt1KKB1urgz/view?usp=sharinghttps://drive.google.com/file/d/18w_qeFmAF6cxhXj7Ym5tZdt1KKB1urgz/view?usp=sharing